Saya Mau GOLPUT

Dear para pemilih,
di seluruh tanah air Indonesia


Apakah kamu tidak mau menggunakan hak suaramu?
Kita memang tidak bisa melakukan hal besar yang langsung dapat merubah negara ini bak mengayun tongkat ibu peri. Bahkan ketika salah satu calon terpilih mungkin kita tidak merasakan dampak langsung bagi diri kita sendiri. Kita mungkin tetap menjalani rutinitas kita sehari hari seperti biasa. Kita juga tidak tahu apakah dengan memilih salah satu paslon, Indonesia akan maju atau sebaliknya. Kita juga tidak kenal dengan masing-masing paslon, apa programnya.
Atau mungkin sebaliknya, kita sudah merasa sangat paham masing-masing program paslon, sangat mengenali masing-masing paslon. Tapi justru itu membuat kita enggan memilih karena merasa sama-sama tidak ada yang baik.
Are you sure?

Kalo kamu merasa suara mu tidak berguna karena tidak akan merubah apapun, maka jadilah presiden supaya kau tau susahnya merubah bangsa ini. Suara mu memang tidak akan bisa langsung memberi perubahan, tapi kau bisa mengamanahkan suaramu itu kepada orang-orang yang kau yakini mampun menjadi wakilmu di kancah negeri ini. 
Tidak memilih karena merasa tidak ada yang baik, ini pun bukan pilihan yang baik. Dalam hidup ini kita akan selalu diperhadapkan dalam pilihan, dan harus memilih. Tidak memilih sama saja melarikan diri. Begitu pula dalam pemilu, tidak memilih sama saja tidak peduli. Dengan kamu tidak memilih sama saja kamu membiarkan orang-orang yang tidak kompeten naik, malah tambah buruk bukan?
Tidak memilih karena ga paham, hello? tinggal di jaman mana pak? gunakan gawai mu cari visi misi pemimpin yang akan kamu pilih. Jangan asal memilih, seperti membeli kucing dalam karung. Jadilah pemilih yang cerdas menggunakan hak suaranya.

Suara mu berarti, amanahkan suaramu pada orang yang tepat 17 April 2019 nanti.
#Guepilihpeduli

Comments

Popular Posts